[PULSARIAN PRA SURABAYA ( P R O V ) ]
Home » 2010 » August » 17 » Apakah perjalanan Group Riding itu?
2:10 PM
Apakah perjalanan Group Riding itu?
Pernahkah anda bertemu dengan rombongan sepeda motor dengan formasi seperti di gambar ini ketika anda berpergian? jika pernah maka saat tersebut anda sedang bertemu dengan sekelompok pengendara yang sedang melalukan Group Riding. Bagi masyarakat awam, mungkin group riding dianggap sama dengan berjalan beriringan tanpa ada aturan yang jelas. Namun ternyata banyak sekali tanda dan aturan di dalam penerapan Group Riding tersebut. Dalam Group Riding, ada beberapa istilah seperti Road Captain, Captain, Sweeper.
selain itu ada aturan aturan tertentu berguna agar perjalanan tersebut aman dan lancar.

Dalam komunitas kami, Road Captain berfungsi sebagai penunjuk jalan dalam rombongan tersebut, posisinya biasanya didepan rombongan sampai dengan tugasnya menunjukkan jalan berakhir di titik yang disepakati. sedangkan captain adalah orang yang bertanggung jawab selama perjalanan tersebut, dan mempunyai kendali penuh atas rombongan. Tugasnya berakhir bilamana rombongan telah sampai di tujuan.  Yang terakhir adalah Sweeper yang terdiri dari 1 s/d 2 orang yang mana bertugas memantau rombongan agar tidak tercerai berai. Sweeper ini posisinya di sebelah kanan dari barisan dan diperbolehkan bergerak sepanjang barisan. Sedangkan aturan yang ada antara lain :

    1. Melakukan T-clock yakni pemeriksaan kendaraan yang meliputi kondisi mesin, lampu rem, lampu sign,  
        rem, dsb sebelum rombongan akan berangkat.

    2. Apabila rombongan terlalu banyak, maka diusahakan dipecah menjadi rombongan dengan jumlah yang lebih
        kecil agar mudah dalam mengatur rombongan dan mencegah terjadinya hal - hal yang tidak diinginkan.

    3. Dalam formasi 1 barisan, maka sebaiknya antara motor yang satu dengan yang lain menjaga jarak aman 
        minimal 2 body motor  dari motor didepannya. Selain itu tidak diperkenankan mengendarai dalam satu garis
        lurus, melainkan zig-zag. Hal ini dilakukan selain untuk memperpendek barisan, juga untuk menjaga apabila
        motor di depannya tiba - tiba berhenti mendadak.

Selain itu tentunya agar perjalanan Group Riding tersebut bisa berjalan dengan lancar, maka diperlukan suatu alat komunikasi 2 arah, yang mana biasanya yg dipergunakan adalah pesawat radio amatir. alat ini biasanya minimal dipegang oleh ke tiga fungsi tadi yaitu Captain, Sweeper tengah dan Sweeper belakang. 

Sedangkan tanda - tanda yg harus dijalankan adalah :

 - bilamana ada lubang di samping kiri, maka orang terdepan dari rombongan akan menurunkan kaki kirinya.
 - bilamana ada lubang di samping kanan, maka orang terdepan dari rombongan akan menurunkan kaki
   kanannya.
- bilamana ada rel kereta yang melintang atau polisi tidur dan jalan yang tidak rata maka orang terdepan dari
  rombongan akan menurunkan kedua kakinya.
- bilamana mengantuk atau bilamana terjadi masalah, maka anggota tersebut memberi tanda dengan
  mengetokkan kepalan tangannya ke arah helm, hingga dilihat oleh rekan atau Sweeper yang kemudian
  memberi tanda pada Captain / Road Captain untuk kemudian berhenti.
- bilamana anggota terdepan mengangkat tangan dengan mengacungkan jari telunjuknya maka barisan diminta
  merapat menjadi satu barisan zig-zag.
- bilamana anggota terdepan mengangkat tangan dengan mengacungkan 2 jari membentuk huruf V maka barisan
  diminta merapat menjadi 2 baris sejajar.

Demikian kiranya tata cara berkendara dengan bentuk Group Riding, memang kelihatannya mudah dan simple, namun pada prakteknya tidaklah semudah yang kita kira. Maka dari itu, latihan yang berulang diperlukan agar tujuan kita yaitu berkendara dengan cara yang aman dengan tidak merampas hak pengguna jalan lainnya, sopan dan santun di jalan, serta tidak arogan bisa tercapai.
Views: 2202 | Added by: win9979 | Rating: 0.0/0
Total comments: 4
1 Novel  
0
Dalam group Riding tdk diperkenankan memakai sirine , strobo atau rotator. karena ketiga barang ini haram dalam komunitas kami. cool cool cool cool cool cool cool

2 win  
0
betul sekali, dengan adanya sirine dan strobo bukannya simpati dan rasa hormat yg diperoleh dari masyarakat melainkan cacian. Maka dari itu di pulsarian selalu ditekankan untuk berkendara dengan aman baik aman bagi dirinya sendiri maupun orang lain salah satunya adalah dengan santun di jalan, menghormati hak pengguna jalan lainnya dan menolong pengguna jalan yg membutuhkan pertolongan

3 Raymond SH (Sky)  
0
Setuju Bangettttt...... saya senang melihat Club Pulsarian spt ini... dulu saya pernah kena masalah dgn konvoi Pulsarian di sepanjang jalan A. Yani Surabaya tepatnya setelah Jatim Expo (sekitar 2 Tahun Lalu), Mereka mengebut dan tdk aturan... malah kadang menyelip sampai membahayakan pengendara yg lain.
Tp sekarang udah bnyk perubahan... Moga bisa gabung dgn PROV SURABAYA.. ^^

4 win  
0
@bro Raymond: 2 tahun lalu Pulsarian belum Terbentuk bro, mungkin itu adalah kamunitas pulsar lain, bukan Pulsarian. xixixi emang banyak orang yang mengira komunitas Pulsar di surabaya adalah Pulsarian padahal ada beberapa komunitas di Surabaya dan sekitarnya.

Only registered users can add comments.
[ Sign Up | Log In ]